Surabaya Siapkan 750 Personel Satpol PP untuk Amankan Malam Tahun Baru 2024/2025

MERAHPUTIH I SURABAYA - Pemerintah Kota Surabaya melalui Satpol PP bergerak cepat untuk menjamin keamanan malam pergantian tahun 2024/2025. Sebanyak 750 personel Satpol PP dikerahkan ke sejumlah titik keramaian guna memastikan perayaan berlangsung tertib dan aman. Langkah ini dilakukan untuk mencegah potensi gangguan ketertiban umum yang sering muncul saat momentum pergantian tahun.

Kepala Satpol PP Surabaya, M. Fikser, menyebut bahwa pengamanan akan difokuskan di enam lokasi strategis, yaitu Kota Lama, Kya-Kya, Taman Bungkul, Jalan Tunjungan, Jembatan Suroboyo, dan Balai Kota.

“Kami telah menetapkan plotting personel di titik-titik tersebut untuk memastikan semuanya berjalan lancar. Setiap lokasi akan diisi personel yang jumlahnya disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing area,” ujar Fikser pada Senin (30/12/2024).

Tidak hanya mengandalkan Satpol PP, pengamanan kali ini dilakukan secara kolaboratif bersama aparat kepolisian, TNI, dan sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemkot Surabaya. Beberapa OPD yang turut terlibat antara lain BPBD, Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP), serta Dinas Perhubungan (Dishub) Surabaya. Selain itu, personel Satpol PP di 31 kecamatan juga dikerahkan untuk mendukung pengamanan wilayah secara maksimal.

“Kolaborasi ini penting untuk memastikan bahwa setiap sudut kota terpantau dengan baik. Kami ingin masyarakat Surabaya merasa aman dan nyaman saat merayakan malam tahun baru,” tambah Fikser.

Di setiap titik keramaian, Satpol PP akan menempatkan 20 hingga 30 personel, tergantung pada tingkat kepadatan pengunjung di lokasi tersebut. Penempatan ini dirancang agar petugas dapat merespons dengan cepat jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

Fikser juga mengimbau masyarakat untuk merayakan malam pergantian tahun dengan penuh kedisiplinan. Ia meminta agar warga Kota Pahlawan mematuhi aturan yang berlaku demi menjaga suasana tetap kondusif.

“Kami berharap para orang tua lebih waspada dalam mengawasi anak-anak mereka. Mari bersama-sama kita rayakan tahun baru ini dengan penuh kesadaran untuk saling menjaga kenyamanan dan keamanan satu sama lain,” pungkasnya.

Dengan persiapan matang dan kerja sama lintas instansi, Pemkot Surabaya optimis perayaan malam tahun baru 2024/2025 akan berlangsung dengan aman dan tertib, menjadi momen yang menyenangkan bagi seluruh warga kota. (red)

 

harianmerahputih.id tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Back to Top