DPW PKS Jawa Timur Apresiasi Peran Pers dalam Demokrasi, HPN 2025 Jadi Momentum Penguatan Jurnalistik
MERAHPUTIH I SURABAYA – Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jawa Timur menyampaikan apresiasi kepada seluruh insan pers dalam rangka peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2025 yang jatuh pada 9 Februari. Penghargaan ini diberikan atas dedikasi, perjuangan, dan kontribusi media dalam menyampaikan informasi yang akurat, objektif, dan berkualitas bagi masyarakat.
Ketua DPW PKS Jawa Timur, Irwan Setiawan, menekankan bahwa HPN bukan sekadar perayaan, tetapi juga momentum refleksi akan pentingnya peran pers dalam menjaga demokrasi, kebebasan berekspresi, serta memperkuat keadilan dan kesejahteraan sosial.
"Pers memiliki tanggung jawab besar dalam memberikan edukasi kepada masyarakat, memperjuangkan hak publik, dan menjadi mitra strategis dalam pembangunan bangsa," ujar Irwan, yang akrab disapa Kang Irwan.
Ia menambahkan bahwa media di Jawa Timur telah menunjukkan kinerja yang luar biasa, tidak hanya dalam menyampaikan informasi terkini, tetapi juga dalam menjaga keberagaman, memupuk toleransi, dan membangun kesadaran kolektif di tengah tantangan zaman.
“Keberadaan pers yang independen dan profesional sangat penting bagi kemajuan demokrasi kita,” lanjutnya.
Selain itu, Kang Irwan juga menyoroti pentingnya sinergi antara pers dan masyarakat dalam mengawasi jalannya pemerintahan serta memastikan transparansi dan akuntabilitas para pemangku kebijakan.
"Pers memiliki kekuatan untuk mendorong keterbukaan informasi dan meningkatkan kepercayaan publik terhadap institusi negara," ungkap pria yang pernah menjabat sebagai anggota DPRD Jawa Timur selama dua periode tersebut.
DPW PKS Jawa Timur berharap peringatan HPN 2025 menjadi ajang untuk meningkatkan kualitas jurnalistik di Indonesia, sekaligus memperkuat etika dan profesionalisme dalam dunia pers.
“Dengan menjaga independensi dan integritas, media dapat terus menjadi penjaga keadilan, hak asasi manusia, serta suara rakyat,” pungkasnya.
Sebagai penutup, Kang Irwan berharap agar media juga berperan dalam mengedukasi masyarakat terkait program pembangunan di Jawa Timur serta kinerja partai politik dalam bersinergi membangun daerah. (red)
harianmerahputih.id tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Berita Terkait




Berita Lainnya




