Presiden Prabowo Janji Seluruh Anak Indonesia Dapat Akses Makan Bergizi Gratis Akhir 2025

MERAHPUTIH I SUMEDANG - Presiden Prabowo Subianto menegaskan komitmennya untuk memastikan seluruh anak di Indonesia mendapatkan akses makan bergizi gratis. Dalam pernyataannya kepada media, usai meresmikan proyek ketenagalistrikan di PLTA Jatigede, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Senin (20/1), Presiden menargetkan program ini terealisasi penuh pada akhir tahun 2025.

“Makan bergizi ini tidak mudah langsung bisa dirasakan semua orang. Saya mohon maaf kepada orang tua dan anak-anak yang belum menerima. Tapi saya percaya, akhir 2025, semua anak Indonesia akan mendapat makanan bergizi,” ujar Presiden dengan tegas.

Program makan bergizi ini, kata Presiden, menghadapi tantangan besar, terutama dalam aspek distribusi fisik dan administratif. Selain itu, pemerintah berupaya memastikan pengelolaan dana program dilakukan dengan aman dan tepat sasaran.

“Distribusi dan pengamanan dana menjadi kunci utama. Kami terus mencari cara terbaik agar bantuan ini sampai dengan cepat dan tepat ke anak-anak yang membutuhkannya,” jelas Prabowo.

Meski begitu, Presiden menyatakan bahwa anggaran untuk program ini sudah tersedia. Ia memastikan dana yang disiapkan cukup untuk memenuhi kebutuhan anak-anak di seluruh Indonesia.

“Proyek ini besar dan menantang, tapi saya pastikan dananya sudah ada. Jika ada anak yang tidak perlu makan gratis, tidak masalah, berikan saja kepada yang membutuhkan,” tambahnya.

Presiden Prabowo berharap seluruh pihak mendukung pelaksanaan program ini agar cita-cita menyediakan makanan bergizi gratis bagi semua anak Indonesia dapat terwujud sesuai target.(red)

harianmerahputih.id tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Back to Top